Workshop Penyusutan Arsip RSJ Grhasia Tahun 2014

images

retensiYogyakarta, Dalam rangka pengelolaan dokumen dan arsip yang benar maka RSJ Grhasia melalui Sub Bagian Umum mengadakan Workshop Penyusutan Arsip. Workshop bertempat di Griya Persada Hotel Kaliurang Yogyakarta 4 Juni 2014 sampai dengan 5 Juni 2014. Workshop dibuka oleh Ketua Panitia Eny Widyastuti, S.Kep, Ns, M.PH. Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Pelaksana harian (Plh) Direktur yaitu Dra Kun Hestiningsih, Apt. Pada kesempatan ini disampaikan juga bahwa pada pengelolaan arsip nilai Tunjangan Tambahan Penghasilan (TPP) belum mencapai 70. Oleh karena itu komitmen peserta kearsipan untuk melakukan pengelolaan arsip.


Materi hari pertama pada workshop ini meliputi Kebijakan Arsip Pemda DIY, Penyusutan Arsip, Pengelolaan Arsip Tidak Teratur, Penilaian Arsip dan Penyusutan Arsip. Materi hari kedua diisi dengan Praktek Penyusutan Arsip dan Diskusi. Materi Kebijakan Arsip Pemda DIY disampaikan oleh Bambang BS Kepala Bidang Arsip Dinamis Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Pemda DIY. Dalam kenyataannya terdapat Undang – undang yang mendukung dalam pelaksanaan pengelolaan arsip yaitu UU No 43 tahun 2009 tentang Kearsipan, PP Nomor 28 Tahun 2012 tentang Pelaksanaan UU No 43 tahun 2009.


Materi selanjutnya disampaikan oleh Rusidi dari Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Pemda DIY. Pada materi ini disampaikan tentang cara menilai arsip, memilahkan arsip dan menyusutkan arsip. Dalam pelaksanaan penyusutan arsip ini juga harus didukung oleh sarana dan prasarana yang juga sudah diatur dan didukung dalam Peraturan Gubernur No 40.1 tahun 2013 tentang Standart Belanja dan Peraturan Gubernur nomor 75 tahun 2013 tentang Pedoman Penyusutan. Workshop ditutup dengan Praktek Penyusutan Arsip.

,
By Admin| 05 Juni 2014| Umum | Dilihat = 2892 kali|